Indonesia Terpilih sebagai Tuan Rumah World Water Forum 2024: Komunitas Sehat Holistik Muna Barat Menyambut Positif

  • May 08, 2024
  • Rahmatia Malik
  • Lingkungan Hidup

Muna Barat, 8 Mei 2024 – Indonesia mencatat sejarah sebagai negara pertama di Asia Tenggara yang terpilih menjadi tuan rumah World Water Forum ke-10 yang akan diadakan pada 18-25 Mei 2024. Acara ini diharapkan dihadiri oleh 17.000 peserta dari 112 negara dan menampilkan 1.322 pembicara dalam 280 program dan sesi.

Ketua Komunitas Sehat Holistik Muna Barat, sangat mendukung peran Indonesia dalam forum ini. Tema "Water for Shared Prosperity" mencerminkan komitmen untuk memperkuat kerja sama internasional dan inovasi dalam pengelolaan air yang berkelanjutan. Pengelolaan air yang baik sangat penting untuk kesehatan masyarakat, termasuk pencegahan penyakit yang ditularkan melalui air dan memastikan ketersediaan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari."

Dampak positif dari forum ini bagi Muna Barat dan Indonesia secara keseluruhan mencakup:

  1. Penguatan Peran Indonesia: Menunjukkan kepemimpinan dalam mengatasi isu air global.
  2. Komitmen dan Kerja Sama: Melahirkan berbagai komitmen dan kerjasama untuk pengelolaan sumber daya air yang berkelanjutan.
  3. Investasi dan Ekonomi Lokal: Meningkatkan investasi dan pengembangan ekonomi lokal serta pariwisata nasional.

Forum ini juga akan mendukung upaya kami dalam mempromosikan kesehatan holistik melalui pengelolaan air yang baik dan berkelanjutan, memastikan bahwa air tetap menjadi sumber kehidupan dan kemakmuran bagi semua orang.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi Kominfo Muna Barat.